Info Dunia -- Eks striker AC Milan Alexandre Pato resmi bergabung dengan Chelsea dengan status pinjaman.
Pemain asal Brasil itu dipinjam The Blues dari Corinthians guna menambah alternatif pilihan di lini depan.
Pato dipinjam Chelsea dari Corinthians dengan durasi selama enam bulan atau hingga akhir muslim Liga Inggris 2015-2016.
"Saya sangat bahagia bisa bergabung dengan Chelsea. Ini merupakan mimpi yang menjadi nyata untuk saya. Saya tak sabar untuk bertemu dan mengenal rekan-rekan setim yang baru dan tak sabar untuk bermain," kata Pato seperti dirilis situs resmi Chelsea.
"Saya berterima kasih pada Chelsea atas dukungan mereka dan semoga saya bisa membayar kepercayaan ini," tambahnya.
Chelsea merupakan klub kedua Pato saat berkarier di Eropa. Sebelumnya, dia pernah membela klub Italia, AC Milan.
Pilihan pemain depan Chelsea saat ini memang sangat minim. The Blues hanya mempunyai Diego Costa, Loic Remy, dan Radamel Falcao yang lebih sering cedera.
0 komentar:
Posting Komentar